Kawat BWG-Bendrat
Kawat bendrat adalah kawat yang biasa digunakan sebagai pengikat rangkaian tulangan-tulangan antara satu tulangan dengan yang lainnya baik untuk tulangan kolom, balok, sloof, kolom praktis, atau pun rangkaian tulangan lainnya sehingga membentuk suatu rangkaian rangka elemen struktur yang siap dicor.
Selain itu, kawat bendrat ini juga dapat digunakan untuk hal-hal lain, seperti pengikatan beton decking pada tulangan serta mengikat material-material lain.
Spesifikasi
- Kawat Galvanis / Kawat Seng Bwg 6 (5,20 Mm)
- Kawat Galvanis / Kawat Seng Bwg 8 (4,20 Mm)
- Kawat Galvanis / Kawat Seng Bwg 10 (3,40 Mm)
- Kawat Galvanis / Kawat Seng Bwg 12 (2,85 Mm)
- Kawat Galvanis / Kawat Seng Bwg 14 (2,10 Mm)
- Kawat Galvanis / Kawat Seng Bwg 16 (1,60 Mm)

Kawat ini di produksi dengan metode pencegahan karat pada logam dengan bahan yang lebih tahan terhadap karat.
Kawat Galvanis ini terbuat dari kawat besi dengan kandungan karbon yang cukup rendah sehingga cukup lunak dan flexible.
Solusi Pengerjaan Kami

Mesin Yang Berteknologi

Team Profesional

Pengiriman Tepat Waktu
Fungsi Dari Kawat BWG - Bendrat
Fungsi kawat bendrat tersebut bisa ditemui ketika Anda mengetahui hal-hal berkaitan dengan bidang-bidang khusus. Seperti komunikasi jaringan yang membutuhkan perangkat salah satunya seperti kawat, serta di bidang bangunan, Berikut Fungsi Dari Kawat Ini :
Sebagai Alat Pengikat
Fungsi paling umum dan paling banyak diketahui oleh semua orang di dunia adalah sebagai alat pengikat. Kawat bendrat mampu mengikat rangkaian besi yang memiliki diameter sedang dan bersifat kaku. Kawat tersebut dipakai dengan cara melingkar atau melilitkannya di bagian batang besi yang dibentuk menjadi rangkaian tertentu salah satunya seperti balok.
Sebagai Alat Penahan Kerangka Kunci Balok Besi
Kawat bendrat juga berfungsi sebagai alat penahan rangka pada struktur bangunan yang menggunakan material kawat besi. Sebagai penahan, kawat bendrat ini harus dililitkan di tiap sudut balok besi yang dirangkai. Anda membutuhkan alat pemutar khusus besi bendrat yang disebut Tie Wire Twister.
Sebagai Alat Komunikasi
Beberapa orang mungkin belum mengetahui bahwa kawat bendrat juga dapat dimanfaatkan sebagai salah satu perangkat untuk menyusun alat komunikasi. Kawat ini nantinya digunakan sebagai pengikat beberapa kawat besi lain untuk menyusun sistem linking.



